Tetapi sepertinya hal ini tidak terlalu penting bagi para blogger yang protektif terhadap artikelnya, yang memasang JS anti seleksi, klik kanan, copy. Tetapi bagi para blogger yang blognya dikhususkan untuk menulis sebuah materi belajar, menurut saya cara ini sangatlah perlu. (Para pelajar butuh materi anda guru)
Oke mulai saja, pastikan sobat sudah memasang Jquery pada blog sobat, jika belum tempel kode dibawah ini diatas </head>
<script src="https://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1.11.1/jquery.min.js"></script>
Tambah JS dibawah ini diatas </body>
<script src='https://rawgit.com/brayenid/borneoscript/master/bryncopy.js'/>
Kemudian tempelkan CSS ini sebelum </style>
.tombol {background:#eee;cursor:pointer;padding:4px;border-radius:4px;border:1px solid #1abc9c;transition:all .3s ease-in-out;float:right}
Terakhir, letakan dimana saja kawan mau tombol "salin"nya, contohnya saya memasangnya didalam <div class='post-info'>....</div>, tentunya berbeda, mungkin blog sobat menggunakan post-info yang berbeda (atau tidak menggunakannya). Sobat juga bisa memasangnya diatas <div id='related-posts'> (diatas related posts masing-masing)
<b:if cond='data:blog.pageType != "index"'>
<a class='tombol' title='Klik Untuk Salin' onclick='copyToClipboard('.post-body')'>Salin Artikel Ini</a>
</b:if>
Note : Perhatikan class warna merah, itu adalah class dari body artikel saya, silahkan sesuaikan class body artikel blog sobat.
Nah selesai, jika ada pertanyaan soal tutorial diatas, sobat bisa ajukan pertanyaan di bawah. Terima kasih.